Lomba Pelaksana Terbaik IVA Test dan Administrasi IVA Tingkat Kabupaten Jepara Kecamatan Welahan

 


Lomba diadakan di Puskesmas Welahan II dengan juri dari TP. PKK Kabupaten Jepara dan Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara pada hari Senin, 13 Desember 2021.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP. PKK Kecamatan Welahan, Ny. Umrotun Alamsyah memberikan sambutannya terkait jumlah perempuan warga Kecamatan Welahan yang telah mengikuti test IVA adalah sekitar 15000 lebih. Sedangkan terkait kendala yang dihadapi dalam mempromosikan test IVA kepada masyarakat adalah masih rendahnya kesadaran perempuan warga desa terkait pentingnya melakukan test IVA tersebut.


Sedangkan Kepala Puskesmas Welahan II, dr. Zulfa menyampaikan kesiapsedianya Tim dari Puskesmas Welahan II untuk selalu aktif dan gencar mensosialisasikan kepada kader maupun masyarakat terkait dengan pentingnya pelaksanaan test IVA khususnya bagi ibu-ibu di sekitar wilayah Kecamatan Welahan.


Ketua Juri Tim Penilai Lomba dari TP. PKK Ny. Arum Agussalim menekankan dalam sambutannya pentingnya kaderisasi dan inovasi terkait pelaksanaan Test IVA ini. Salah satu inovasi yang bisa dilakukan adalah salah satunya dengan memberikan kartu Test hasil/tanda bukti telah melaksanakan test IVA seperti halnya kartu vaksin Covid-19. Sehingga dengan mebuat inovasi-inovasi tersebut diharapkan antusiasme warga khususnya perempuan dapat tergerak dan mau melaksanakan test IVA.








Komentar

Postingan populer dari blog ini

MOTTO KERJA PKK

LOMBA PEMANFAATAN HALAMAN PEKARANGAN, RUMAH SEHAT LAYAK HUNI DAN PENGOLAHAN HASIL TOGA TH. 2018 TK. KABUPATEN

10 Program Pokok PKK